- Detail
- Ditulis oleh RG
- Dilihat: 1964
Mataram – Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (Wagub NTB) Sitti Rohmi Djalillah mengapresiasi lembaga penyiaran di NTB dalam membangun NTB.
Lembaga penyiaran di NTB kata Rohmi, perannya dirasakan cukup besar mengedukasi masyarakat untuk bangkit, sehingga waktu proses rehab rekon pascagempa tahun 2018 lalu bisa dikatakan cukup cepat.
“Teman-teman Pers dan Lembaga Penyiaran menjadi garda terdepan untuk berkolaborasi dengan sebaik-baiknya sehingga patut diberikan diapresiasi dan penghargaan,” kata Rohmi saat menggelar acara penganugerahan Lembaga Penyiaran Lembaga Penyiaran Tahun 2023, bertempat di Hotel Lombok Raya, Mataram, Senin (11/9/2023).
Kata kuncinya yang paling utama katanya, kekompakan dan sinergi provinsi dengan kabupaten/kota se-NTB dan seluruh stakeholder. Sehingga sebesar apapun cobaan tetap bisa bangkit dan pulih dan ekonomi NTB semakin membaik.
Sementara itu, Ketua KPID NTB, Ajeng Roslinda Motimori menyampaikan bahwa penyelenggaraan Anugerah Penyiaran KPID NTB tahun 2023 ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
“Yang berbeda kali ini kegiatan dirangkaikan dengan Pencanangan Desa Peduli Penyiaran dan Penandatanganan MoU Bersama 4 Lembaga yaitu KPU, Bawaslu, KPID dan KIP tentang pemberitaan penyiaran dan iklan kampanye dalam pemilu,” ungkapnya.
Turut hadir dalam kegiatan Ketua Komisi Informasi Pusat (KIP), KPID Provinsi Bali, Banten, Gorontalo, KPU NTB, KPU kabupaten/kota, Bawaslu NTB, Bawaslu Kabupaten/kota, 175 Kepala Desa, Kadis Kominfotik NTB, Kominfo Kabupaten/kota, pimpinan media cetak dan online serta Lembaga penyiaran Televisi dan Radio se-NTB dan tamu undangan lainnya. Red dari berbagai sumber